Monday, January 30, 2012

Menggunakan Anymeeting.com untuk Berseminar


Tampilan halaman anymeeting.com
Perkembangan teknologi semakin banyak membantu manusia untuk menyiasati keterbatasan ruang dan waktu. Jika dahulu orang berseminar harus datang ke lokasi, sekarang teknologi semakin mempermudah dengan adanya pertemuan lewat dalam jaringan (daring). Ada beberapa alat yang bisa digunakan untuk mengadakan pertemuan via video conference dengan beberapa orang, diantaranya adalah skype, openmeeting, dan anymeeting. Semuaanya memiliki kekurangan dan kelebihan masing-masing. Tapi menurut saya, diantara ketiga alat tersebut yang paling nyaman digunakan untuk menggelar pertemuan dan belajar bersama adalah adalah anymeeting.

Anymeeting adalah sebuah situs penyedia webinar (web seminar) tak berbayar yang ada di internet. Untuk bisa mengakses layanan dan pelbagai fitur di anymeeting, anda hanya cukup menuliskan www.anymeeting.com di peramban. Jika sebuah seminar tempat atau ruang berkumpul, anymeeting adalah ibarat ruang di dunia maya. Agar mempunyai ruangan di anymeeting, anda harus mempunyai akun sendiri agar bisa menggunakan fasilitas yang ada. Setelah itu, barulah anda bisa menggunakan ruang yang ada di anymeeting, bebas mengadakan pertemuan kapanpun dan mengundang siapapun.
Seperti kemarin ketika saya ingin mengadakan seminar dan memangkas keterbatasan tempat dengan menggunakan layanan web seminar yang ada di internet. Kali ini jatuh pada www.anymeeting.com karena gratis dan bisa diakses dengan internet berkoneksi lambat. Kelebihan lainnya adalah selain bisa video conference dengan banyak orang, kita juga bisa berbagi layar untuk presentasi materi, chating, dan merekam acara selama seminar berlangsung. Kitapun tidak direpotkan dengan harus mengistall perangkat lunak tertentu di komputer, tinggal buka, daftar dan langsung bisa digunakan.
Untuk berkenalan lebih dalam tentang anymeeting, berikut ini tutorialnya
Daftar di anymeeting
#pertama-tama buka peramban dan ketikkan www.anymeeting.com
#Setelah halaman terbuka sempurna, klik sing up untuk membuat akun. Atau bisa langsung mendaftar jika anda memiliki akun google. Kemudian isi kolom yang tersedia.
#Setelah akun tercipta, maka anda sudah bisa menggunakan fasilitas yang ada
Mengenal fitur-fitur di anymeeting
tampilan gambar berikut ini adalah dasbor untuk admin, sedangkan bagi peserta selain pembicara hanya tersedia fasilitas chating, mood, dan berbagi video dan suara jika diijinkan oleh admin.
tampilan gambar berikut ini adalah dasbor untuk admin, sedangkan bagi peserta selain pembicara hanya tersedia fasilitas chating, mood, dan berbagi video dan suara jika diijinkan oleh admin.
#halaman bawah, mulai dari sisi kiri ada fasilitas
1. icon camera dan suara: berfungsi untuk memulai video conference atau audio conference saja.
2. icon Screen sharing: berfungsi sebagai media visual untuk presentasi.
3. icon Poll: merupakan fasilitas yang disediakan jika presenter atau admin ingin mengadakan poling di forum.
4. icon Peserta dalam ruang: berfungsi untuk memantau peserta yang hadir.
5. icon telepon: jika ingin menggunakan sambungan telepon, fasilitas ini bisa digunakan untuk teleconference dengan orang yang tidak ada didalam ruangan
6. icon Rec. atau recorder: berfungsi sebagai perekam selama forum berlangsung dalam bentuk audio-visual
7. icon lock atau Gembok: berfungsi untuk mengunci ruangan dan tidak ada peserta lain lagi yang bisa masuk ke ruangan.
8. icon invite: berfungsi jika admin ingin menambahkan atau mengundang peserta lain ke ruangan.
9. icon x atau end meeting berfungsi jika admin ingin mengakhiri forum
10. icon My mood: berfungsi untuk mengekspresikan setuju, atau tidak setuju dll
#Halaman sebelah kiri ada kotak chating yang bisa digunakan oleh  peserta untuk berkomunikasi
Tutorial bagi admin webinar anymeeting, ada baiknya jika melihat tips-tips di link ini  Tutorial Webinar Dengan Anymeeting

No comments:

Post a Comment

toelis komentarmu